40 Days Challenge for Sustainability: SMA Negeri 2 Sukabumi

15-03-2023
esd

Perubahan lingkungan merupakan suatu isu yang sangat penting bagi kehidupan kita. Berbagai perubahan yang memprihatinkan tersebut dapat kita lihat dan rasakan saat ini. Siswa dan siswi dari SMA Negeri 2 Sukabumi merupakan salah satu dari sekian kelompok sekolah yang memiliki kepedulian yang tinggi terhadap perubahan lingkungan ini. Bersama 40 Days Challenge for Sustainability, para peserta SMA Negeri 2 Sukabumi mulai melakukan aksi agar bumi kita tetap terjaga! 


SMA Negeri 2 Sukabumi, atau dikenal dengan sebutan SMANDA adalah sebuah Sekolah Menengah Atas yang berada di Jl. Karamat No.93, Kel. Karamat, Kec. Gunungpuyuh Kota Sukabumi, Jawa Barat. SMA Negeri 2 Sukabumi memiliki profil yang disebut SMANDA HEBATHEBAT merupakan akronim dari Humanis, Elegan, Budaya, Akademis dan Terampil. SMA Negeri 2 Kota Sukabumi sudah mendapat gelar tertinggi sebagai sekolah Adiwiyata Mandiri tahun 2021. SMA Negeri 2 Kota Sukabumi memiliki program adiwiyata yang sangat bermanfaat untuk menjadi pedoman pelaksanaan aksi lingkungan yang memberdayakan siswa-siswa duta lingkungan terpilih. Sementara Pelaksanaan program Adiwiyata di SMA Negeri 2 Sukabumi dilakukan oleh semua warga sekolah dengan mengedepankan 26 orang siswa yang terpilih dalam enam kategori duta lingkungan yaitu duta konservasi air, duta konservasi energi, duta konservasi tanaman, duta kantin sehat, duta zero waste dan duta sanitasi. Kegiatan duta lingkungan sangat didukung dengan pembiasaan baik yang menjadi budaya di SMANDA, pembiasaan ini meliputi pembiasaan di hari-hari efektif sekolah yakni senin patriotik, selasa literasi, rabu sehat, kamis bersih dan jumat berkah.

Itulah profil singkat SMA Negeri 2 Sukabumi yang mulai bergerak untuk menjaga bumi kita!

Penulis : Zakia Hayatunufus